Selasa, 17 April 2018

Alhambra, Saksi Keislaman Di Spanyol




Alhambra, sebuah saksi bahwa islam pernah ditegakkan di tanah Eropa, mungkin tidak banyak yang tau tentang bangunan ini. Bangunan ini tidaklah se-terkenal Hagia Sophia di Turki ataupun Taj Mahal di India. Tetapi ternyata, bangunan ini juga menyimpan banyak sejarah mengenai  peradaban islam dahulu. Sejak tahun 1984, bangunan menawan ini telah ditetapkan oleh UNESCO sebagai salah satu warisan budaya dunia.Alhambra merupakan suatu bangunan seperti istana yang indah, bangunan ini terletak di Andalusia(nama yang diberikan umat Islam untuk Spanyol). Istana ini merupakan sebuah benteng, benteng megah dari kekhalifahan bani umayyah di Granada, Spanyol bagian selatan, yang mencakup wilayah perbukitan di batas kota Granada. Istana ini dibangun sebagai tempat tinggal khalifah beserta para pembesarnya.

Tentang Bangunan

Bentuk bangunan ini tidak beraturan, tetapi terlihat sangat autentik dengan warna coklat elegan. Batu marmer adalah material utama istana ini, sehingga bangunan dapat berdiri dengan kokoh, juga sekaligus berperan sebagai benteng ini.
Di tengah Istana terdapat sebuah taman yang luas dan indah. Di luar istana, dibangun taman dengan bunga-bunga indah yang bermekaran setiap musim semi. Ada juga tempat yang disebut Hausyus Sibb (Taman Singa).

Taman ini dikelilingi oleh 128 tiang terbuat dari marmer. Di taman ini pula terdapat kolam air mancur yang dihiasi dengan 12 patung singa yang berbaris melingkar
Taman Singa
 Sedangkan di dalam istana terdapat ruangan-ruangan yang dibangun dengan arsitektur indah dan megah. Seperti Ruangan Al-Hukmi (Baitul Hukmi), Ruangan Bani Siraj (Baitul Bani Siraj), ruangan bersiram (Hausy ar-Raihan), Al-Birkah atau kolam di bagian tengah dengan lantai yang dari marmer putih, Jennat Al-Arif atau biasa disebut dengan Garden of the Architect, sebuah vila khusus raja yang berada di ujung taman Alhambra. Tak hanya itu, ternyata hampir di sepanjang ruang terdapat kaligrafi kuffic yang menawan.

Pada masa kejayaannya istana Alhambra ini dilengkapi dengan barang-barang berharga seperti barang yang terbuat dari logam mulia, perak, dan permadani-permadani indah yang masih alami buatan tangan manusia.

Kaligrafi Kuffic
Asal-Usul Alhambra

Alhambra berasal dari bahasa Arab, hamra’ , bentuk jamak dari ahmar yang  artinya “merah”. Dinamakan Istana Alhambra–yang berarti Istana Merah–karena bangunan ini banyak dihiasi ubin-ubin dan bata-bata berwarna merah.

Tetapi ada juga yang berpendapat bahwa nama Alhambra diambil dari Sultan Muhammad bin Al-Ahmar, pendiri kerajaan Islam Bani Ahmar –kerajaan Islam terakhir yang berkuasa di Spanyol (1232-1492 M). Istana ini didirikan oleh kerajaan Bani Ahmar atau Bangsa Moor (Moria) dari Afrika Utara. Bangunan ini didirikan secara bertahap antara tahun 1238 M hingga 1358 M.

Bangsa Moor adalah penguasa kerajaan Islam terakhir yang berkuasa di Andalusia (Spanyol) pada masa pemerintahan Daulah Bani Ahmar (1232-1492 M). saat itu sultan yang sedang berkuasa di kerajaan ini adalah Sultan Muhammad bin Al-Ahmar atau Bani Nasr yang masih keturunan Sa’id bin Ubaidah.

Islam Di Tanah Alhambra

Raja-raja Bani Ahmar sangat memperhatikan akan kemakmuran rakyat sehingga pada saat itu bidang pertanian, dan roda perniagaan sangat maju. Selama 260 tahun kerajaan raja-raja Bani Ahmar berkuasa, namun timbul di antara mereka perselisihan dan sengketa. Inilah yang menyebabkan lemahnya kerajaan Bani Ahmar. Bagaimanapun gigihnya usaha Sultan Muhammad XII Abu Abdillah an Nashriyyah raja terakhir Bani Ahmar untuk menyelamatkan kerajaannya, akhirnya runtuh juga oleh dua buah kerajaan Kristen yang bersatu dari utara. Situasi yang mengancam saat itu adalah karena seorang bangswan, Karel/Ferdinand V dari Aragon menikah dengan Ratu Isabella dari Castille dan Leon. Mereka memang sudah bertujuan untuk merebut daerah kekuasaaan Granada. Keduanya menikah tahun 1469. Keduanya juga mendukung dan membantu rencana penjelajahan Columbus di tahun 1492.

Akhirnya Pada pertengahan 1491 M, Raja Ferdinand V dapat mengepung Granada selama tujuh bulan, Sebelumnya Ferdinand V telah menguasai kota-kota lain seperti MalagaAlmeria. Yang terakhir adalah Granada yang diserahkan oleh raja terkahir Bani Ahmar Abu Abdillah. Penyerahan Granada ini diserahkan di halaman Istana Alhambra. pelabuhan terkuat di Andalusia, kemudian Guadix dan Almunicar, dan Baranicar.

Akhirnya Granadapun takluk dan menyerah, wilayah ini akhirnya diduduki oleh pengikut-pengikut Raja Ferdinand V dan Ratu Isabella pada tanggal 2 Januari 1492 M/2 Rabiul Awwal 898 H. Karena kegigihan dan perjuangan Raja Ferdinand V dan Ratu Isabella, Paus Alexander VI (L. 1431-W. 1503) yang terkenal dengan perjanjian Tordesillasnya pada tahun 1494 ia memberi gelar raja dan ratu ini sebagai "Catholic Monarch" atau "Los Reyes Catolicos" atau Raja Katolik.

Dengan kemenangan umat Kristen akhirnya memaksa orang-orang Islam keluar dari tanah Spanyol. Begitulah sejarah berdirinya kejayaan islam di negeri tersebut.

Runtuh Bangunnya Istana Alhambra

Pada masa pemerintahan Charles V(1516-1556), ia membangun kembali bagian-bagian dari gaya Renaissance pada periode itu, selanjutnya pada masa pemerintahan  Philip V (1700-1746), ia melipatgandakan kamarnya. Pada abad-abad kemudian di bawah otoritas Spanyol, banyak beberapa seni yang rusak, dan pada tahun 1812 beberapa menara dihancurkan oleh orang Prancis di bawah pimpinan Pangeran Sebastiani. Pada waktu itu Napoleon telah berusaha menghancurkan kompleks istana sepenuhnya, akan tetapi seorang tentara diam-diam ingin menggagalkan rencana napoleon tersebut, akhirnya iapun mematikan sekering ledakan yang sudah dirancang Napoleon, dengan demikian Alhambrapun terselamatkan.

Pada akhir tahun 1821 terjadilah gempa yang membuat kerusakan parah pada bagian istana, perbaikanpun dilakukan pada tahun 1828 oleh Jose Contreras. Pada tahun 1847 Jose meninggal dunia, akhirnya pekerjaan perbaikan dilanjutkan oleh putranya, Rafael, pada tahun 1890 Rafael meninggal, dan pekerjaan dilanjutkan kembali oleh anaknya, Mariano
Istana Alhambra Saat Ini
Saat ini digunakan sebagai museum yang memamerkan gaya seni islami
Situasi Alhambra Saat Malam




2 komentar:

  1. jadi suka deh baca ini karena nonton memories of alhambra

    cara paket axis rabu rawit

    BalasHapus
  2. Mengalami Dapat undian toto lotere 45 jt juga sebuah berikut kami sudah menyiapkan Ramalan atau Prediksi Angka Dapat undian toto lotere 45 jt dalam Permainan Togel dan tepat dengan jelas dan benar menebak angka dalam prediksi syair Hk

    ANGKA PREDIKSI TOGEL :
    Togel 2D: 38 = 53 – 27 – 19 – 85, Togel 3D: 249 – 398, Togel 4D: 8537 - 0859

    ANGKA TOGEL ALTERNATIF :
    Angka Togel 2D: 52 = 83 - 15 - 75 - 57 atau 93 = 38 - 05 - 18 - 30 (Selengkapnya)
    Angka Togel 3D: 530 - 675 atau 801 - 945 (Selengkapnya)
    Angka Togel 4D: 3724 - 5627 atau 7458 - 8046 (Selengkapnya)
    ARTIKEL PILIHAN PEMBACA :
    Arti Mimpi >> Mimpi bersetubuh dengan ibu kandung Menurut Erek Erek 2D 3D 4D & Primbon Jawa
    Arti Mimpi >> Melihat kakek saya mati suri Menurut Erek Erek 2D 3D 4D & Primbon Jawa
    Arti Mimpi >> mimpi cuci beras tapi kosong Menurut Erek Erek 4D 3D 2D & Tafsir Islam
    Arti Mimpi >> Ayam betina masuk kamar tidur Menurut Erek Erek 2D 3D 4D & Primbon Jawa
    Arti Mimpi >> Tetangga numpang mandi bunga di rumah saya Menurut Erek Erek 2D 3D 4D & Primbon Jawa
    Apakah ramalan angka togel dan arti mimpi diatas akan menjadi kenyataan? Akankah mendatangkan hoki dan keberuntungan? Mungkin terlalu jauh bagi kami untuk menjawabnnya. Satu hal yang perlu digarisbawahi disini, bahwa semua uraian yang kami sampaikan diatas hanyalah bersifat ramalan saja, dan seperti kita ketahui bersama bahwa yang namanya ramalan belum tentu dapat dibuktikan 100% kebenarannya. Untuk itu semua kami kembalikan lagi kepada Anda, apakah mau mempercayainya atau hanya menganggapnya sebagai informasi belaka. Meski demikian, sudah banyak orang yang membuktikan kebenaran dari ramalan mimpi yang dialaminya. Tetap utamakan ramalan Anda sendiri, semoga beruntung dan salam pencinta angka.

    BalasHapus

Wodroow Wilson, Sang Pencinta Kedamaian

Siapa Dia?                  Thomas Wodroow Wilson merupakan presiden Amerika Serikat yang ke 28, menjabat pada tahun 1913-1921....